Safari Ramadan di Brebes, AHY Dikerubuti Emak-Emak

Safari Ramadan di Brebes, AHY Dikerubuti Emak-Emak

SAFARI RAMADAN: Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono disambut antusias warga saat Safari Ramadan di Desa Pende, Kecamatan Kersana, Kabupaten Brebes, Senin (3/4) kemarin.-M. Hariyanto-jateng.disway.id

Putra mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono ini juga mengapresiasi warga setempat. Termasuk sejumlah kepala desa, ulama, dan tokoh masyarakat yang ikut antusias menyambut kedatangannya. 

 

AHY membeberkan, kunjungannya tersebut didampingi Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Jawa Tengah Rinto Subekti, dan Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Brebes Opy Ropyah. 

 

"Alhamdulilah saya di sini sangat merasa senang, bahagia, bisa berada di tengah-tengah masyarakat Brebes, khususnya di Desa Pende. Kami datang dalam rangkaian Safari Ramadan. Tentunya di bulan suci yang penuh barokah ini, yang paling baik adalah saling bersilaturrahim," bebernya. 

 

AHY juga menyampaikan, sekarang ini masyarakat di hadapkan dengan permasalahan kondisi ekonomi. Meski demikian, Partai Demokrat akan terus memperjuangkan dan menghadirkan solusi membantu kehidupan masyarakat.

 

"Insya’ Allah kalau kami kembali maju ke pemerintahan. Insya’ Allah akan kami kembali menghadirkan program-program pro rakyat," katanya disambut tepuk tangan warga. 

 

AHY juga mengajak warga untuk selalu berdoa supaya perekonomian Indonesia semakin tumbuh ke depannya. Menurutnya, sekarang ini Partai Demokrat, sedang berjuang, sedang berikhtiar. Pihaknya juga berharap, mudah-mudahan dalam Pemilu 2024 mendatang ada jalan yang terbaik bagi kita semuanya. 

 

"Saya tahu ini bukanlah temu politik, tapi ini adalah sebuah forum kebersamaan silaturrahim, di bulan Ramadan. Saya hanya bersyukur ketika bapak-ibu semuanya sehat, dan kita terus berjuang, mudah-mudahan kehidupan kita semakin baik ke depan. Indonesia juga semakin baik. Kalau Indonesia maju, rakyatnya juga harus sejahtera," harapnya. 

 

"Saya juga ingin menyampaikan salam, salam rindu, salam kangen dari Bapak SBY, untuk masyarakat. Masih ingat Bapak SBY ya? Alhamdulillah kalau masih diingat. Beliau titip salam, sampaikan salam saya kepada masyarakat yang ada di Brebes. Semoga sehat semuanya, semoga rezekinya diluaskan semuanya," katanya disambut kata Amiiin oleh warga. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jateng.disway.id