Kepala Kemenag Grobogan Ditemukan Gantung Diri di Rumahnya di Blora

Kepala Kemenag Grobogan Ditemukan Gantung Diri di Rumahnya di Blora

Ilustrasi jenazah --

GROBOGAN, (DiswayJateng.id)- Kepala Kantor Kemenetrian Agama (Kemenag) Kabupaten Grobogan Imron Rosyidi diduga nekat mengakhiri hidup dengan gantung diri di rumahnya di Desa Mojorembun, Kradenan, Blora pada Minggu 25 September 2022. 

Kabar tersebut membuat geger warga setempat. Apalagi, sebelum ditemukan tewas korban terlihat kondangan di hajatan warga.

Kepala Desa Mojorembun Saifudin Zuhri menjelaskan, sebelum ditemukan meninggal, Imron Rosyidi sempat menghadiri hajatan bersama anaknya di Dukuh Banjarejo, Desa Mojorembun sekitar pukul 17.00. 

Usai azan magrib, istri Imron mencarinya untuk diajak salat berjamaah di rumah. Namun, sang istri justru mendapati korban sudah meninggal di atas tiang kayu jati di samping rumahnya.

“Istrinya lalu minta bantuan ke tetangga untuk menurunkan korban. Setelah dicek, ternyata sudah meninggal,” jelas kades.

Mendengar laporan tersebut, kades lalu melaporkanya ke Polsek Kradenan. Petugas dari Polsek, Koramil, dan tim medis Puskesmas Menden kemudian tiba di lokasi kejadian sekitar pukul 18.50. Mereka langsung memeriksa kondisi jenazah Imron.

Hasil pemeriksaan tim medis, tidak diketemukan tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban.

Terpisah, Humas Kemenag Grobogan Rubadiyanto mengungkapkan, pihaknya mendapat kabar bahwa Kepala Kemenag Grobogan meninggal pada Minggu (25/9) sekitar pukul 20.00. Saat itu, sejumlah pejabat di Kemenag Grobogan langsung takziah ke rumah duka.

Rubadiyanto menambahkan, selama ini Imron Rosyidi mempunyai riwayat sakit asam lambung. Bahkan pernah sakit tiga hari di rumah dinasnya karena asam lambung.

“Kalau informasi dari keluarga, beliau juga punya penyakit jantung,” jelasnya seperti dilansir Radar Kudus Senin (26/9).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: