Duet Anies-AHY Mengemuka, Demokrat: AHY Belum Final
Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra-Istimewa-
JAKARTA, (DiswayJateng.id)- Duet bakal capres cawapres Anis Baswedan-Agus Harimurti Yudhoyono terus mengemuka.
Koalisi partai Nasdem, Demokrat dan PKS digadang-gadang bakal mengusung pasangan Anis-AHY tersebut.
Namun, Partai Demokrat sendiri menyatakan pencalonan AHY belum final. Sebab, seluruh keputusan mengenai siapa bakal calon presiden 2024 ada di tangan Majelis Tinggi partai.
Belum pastinya AHY maju dalam bursa Pilpres tersebut disampaikan Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, usai acara diskusi Sekretariat Kolaborasi Indonesia (SKI) bertemakan "Antisipasi Skandal Demokrasi 2023 dengan Saksi Demokrasi", di bilangan Jakarta Pusat, Minggu (18/9).
Harzaky menuturkan, nama AHY mencuat atas dasar keinginan kader Partai Demokrat dalam rapat pimpinan nasional (Rapimnas).
Namun, hal tersebut tidak bisa menjadi tolok ukur bahwa Demokrat bakal mengusung AHY. Karena semua keputusan ada di tangan Majelis Tinggi partai.
"Saat ini kan masih Rapimnas aspirasi kader. Tapi keputusan di internal nunggu di Majelis Tinggi partai, kan ada mekanisme di kami. Nasdem punya mekanisme, kemudian PKS punya mekanisme Majelis Syuro misalnya,” ucap Herzaky.
“Nah di kami majelis tinggi partai gitu (mekanismenya). Nah majelis tinggi partai belum ada bahasan mengenai ini, yang ada baru bicara mengenai kriteria-kriteria rekan koalisi, kriteria capres dan cawapres, yang akan kami usung yang di lima hal tadi,” tutup Herzaky
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: