110 Santri Ikuti Pesantren Kilat Alquran Baqu

110 Santri Ikuti Pesantren Kilat Alquran Baqu

Sekitar 110 santri mengikuti pesantren di Sekretariat BAQU Jalan Waringin Gang 9, RT2 RW IV, Kelurahan Mintaragen.-Meiwan Dani Ristanto-Radar Tegal

TEGAL (Disway Jateng) - BAQU atau Baitulqur'an Ukhuwah merupakan lembaga pendidikan nonformal yang berada di bawah naungan Yayasan Ribathul Ukhuwah (YRU). Bertepatan dengan liburan beberapa waktu lalu, tepatnya 27 Juni hingga 6 Juli 2022, selama 9 hari dilaksanakan pesantren kilat dengan tajuk “Pesantren Liburan Alquran BAQU. Kegiatan tersebut berlangsung di Sekretariat BAQU Jalan Waringin, Gang 9, RT2 RW IV, Kelurahan Mintaragen.

 

Pesantren kilat tersebut diikuti 110 santri dari usia 6 hingga 12 tahun, dari jenjang TK dan SD. Selain dari RA Usamah dan  SDIT Usamah, santri berasal dari SD Muhammadiyah, SD Al-Irsyad, SD Budi Mulia, SD Bias dan bahkan dari SD negeri lainnya.

 

“Pesantren liburan Alquran ini diadakan saat liburan sekolah. Bertujuan memanfaatkan waktu liburan bersama Alquran,” ungkap Kepala BAQU, Sugiarti, Jumat (15/7).

 

Para santri terlihat antusias mengikuti rangkaian kegiatan yang menjadikan para guru bersemangat dalam menyampaikan materi.  Pendamping kegiatan adalah guru-guru Alquran dari BAQU dibantu TPQ Usamah bin Zaid sebanyak 15 orang.

 

Materi yang diajarkan tahfidz, tahsin, tajwid, akidah akhlak, bahasa Arab, praktik wudhu dan salat khusyu.

 

“Selain kegiatan belajar di kelas, ada berbagai kegiatan variasi dan  diisi senam, nonton film motivasi, dan kisah sahabat serta tak ketinggalan games,” ujarnya.

 

Pihaknya juga mengadakan beberapa lomba, seperti adzan, melipat mukena, memakai sarung, berwudhu, tartil serta tahfidz. Kegiatan pesantren kilat diakhiri Malam Bina Iman Takwa (MABIT) yang diikuti kelas 4-6 dan jalan-jalan pagi sekitar lingkungan Baitulqur’an Ukhuwah.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radar tegal