Sungai Cihaur Meluap, 500 Warga di Cilacap Terpaksa Mengungsi

Sungai Cihaur Meluap, 500 Warga di Cilacap Terpaksa Mengungsi

Seorang warga sedang melintas di lokasi banjir. Ketinggian air banjir hingga 30 cm, Senin (27/6) pagi. BPBD untuk Radarmas--

CILACAP, (DiswayJateng) – Ratusan warga terpaksa diungsikan ke tempat yang lebih aman akibat Sungai Cihaur di Kabupaten Cilacap meluap.

Hujan deras yang terjadi pada Minggu (27/6) sore kemarin membuat Sungai Cihaur meluap. Akibatnya, tiga dusun di Desa Cikendong, Kecamatan Bantarsari tergenang banjir. 

Camat Bantarsari, Hari Winarno menjelaskan, meluapnya Sungai Cihaur meluapnya sungai tersebut dikarenakan debit air yang tinggi dan tidak adanya tanggul sungai. 

 “Untuk yang terkena banjir di Dusun Kedung Salam ada 4 RT. Dusun Liung Gunung ada 4 RT dan di Dusun Bojong Gedang yang terdampak 2 RT. Ketinggian air saat malam hari sekitar 40 cm sampai 120 cm,” ujarnya, Senin (27/6). 

Hari mengatakan, ada sekitar 698 jiwa terdampak akibat banjir tersebut dan sekitar 500 jiwa mengungsi ke tempat sanak saudaranya maupun rumah tetangga yang tinggi. 

“Untuk kondisi terkini pagi ini kondisi air mulai surut sekitar 30 cm, cuma dikhawatirkan karena masih gerimis bisa naik lagi,” ujarnya. 

Pihaknya hingga kini masih melakukan pendataan kerugian dan kerusakan lainnya. “Saat ini, tim di lokasi untuk terus melakukan pemantauan dan bantuan warga,” ujar Hari. (ray)

 

Sumber: https://radarbanyumas.co.id/500-jiwa-mengungsi-tiga-dusun-di-bantarsari-cilacap-terendam-banjir/

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbanyumas.co.id