Karakter Sisi Tak Punya Hati Sama Cowok

Karakter Sisi Tak Punya Hati Sama Cowok

--

JAKARTA (Disway Jateng) - Film My Sasy Girl yang diadaptasi dari film komedi romantis Korea Selatan dengan judul sama tahun 2001 silam sangat berkesan bagi Tiara Andini. Sebab ini merupakan film pertama yang dibintanginya dan dia berlatih keras supaya bisa mengimbangi akting Jefri Nichol.

Dalam jumpa pers di CGV Grand Indonesia di bilangan Thamrin Jakarta, Jumat (17/6), Tiara Andini memberikan sedikit gambaran tentang karakter Sisi yang diperankannya. ”Karakter aku sebagai Sisi kayak nggak punya hati ya memperlakukan cowok, padahal sebenarnya rapuh juga hatinya,” kata Tiara Andini di hadapan awak media. Seperti yang dilansir dari Jawapos.com.

Memerankan karakter Sisi, penyanyi jebolan Indonesia Idol mengaku harus merubah dirinya jadi lebih dewasa. Sambil bercanda Tiara Andini mengaku seperti dipaksa menjadi pribadi dewasa saat memerankan karakter Sisi.

”Dari karakter Sisi aku belajar jadi lebih tegas dan lebih dewasa. Sebenarnya beda banget ya sama aku di kehidupan nyata. Aku kalem ya orangnya. Aku suka sama Gian karena dia penurut,” katanya sambil tersenyum.

Tiara Andini lebih lanjut mengatakan, dalam film My Sassy Girl ada adegan dimana dirinya memainkan piano. Perempuan asal Jember Jawa Timur mengaku memainkan piano secara live karena memang bisa memainkannya dengan latar belakang Tiara sebagai penyanyi. ”Kalau ada musisi beneran kayak Mas Andi Rianto, jujur aku merasa newbie banget kayak ada keplesetnya,” tuturnya.

Fajar Bustomi selaku sutradara mengungkapkan adegan memainkan alat musik piano benar -benar dilakukan oleh Tiara Andini. Awalnya dia memberikan opsi kahwatir akan membebaninya. Tapi Tiara yang ingin memainkannya secara langsung. ”Memang menurut saya sudah bagus mainnya dia, makanya tidak perlu diapa apain lagi kita masukkan saja,” jelas Fajar Bustomi. (abd/jpc/fat)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radar tegal