Ditemukan, Jenazah Eril Segera Diterbangkan ke Indonesia

Ditemukan, Jenazah Eril Segera Diterbangkan ke Indonesia

JAKARTA  (Disway Jateng) -  Setelah dilakukan pencarian selama 14 hari, akhirnya jenazah anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz (Eril) ditemukan oleh polisi Bern pada Rabu (8/6) waktu setempat di bendungan Engehalde, Bern, Swiss.

 

Setelah proses selesai, jenazah Eril akan diterbangkan untuk proses pemakaman di Indonesia. Hal ini dikatakan perwakilan keluarga Elpi Nazmuzzaman dalam konferensi pers KBRI Bern, Kamis (9/6) malam.

 

“Kami akan usahakan pemulangan jenazah ananda Eril secepat-cepatnya, paling cepat hari Ahad (12/6)  jenazah sudah sampai di Indonesia untuk proses pemakaman,”  kata Elpi Nazmuzzaman.

 

Sebelumnya, 7 hari usai dinyatakan hilang, keluarga menyatakan Eril telah meninggal dunia.

 

Awalnya KBRI Bern mendapatkan kabar hilangnya Eril di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss, pada Kamis (26/5) pukul 11.42 waktu setempat. Meski sudah dilepas keluarga, upaya pencarian Eril masih dilakukan oleh tim SAR setempat.

 

Setelah ada informasi penemuan jenazah Eril, Sang ayah Ridwan yang sehari sebelumnya melaporkan akan menenuaikan ibadah haji tahun 1443 Hijriah atau tahun 2022. Hari ini, Kamis (9/6) langsung terbang ke Swiss usai mengajukan cuti ke Kementerian Dalam Negeri.

 

“Betul, Kemendagri sudah menerima surat permohonan izin cuti dari pemerintah Provinsi Jawa Barat. Pak Gubernur mengajukan cuti mulai tanggal selama 11 hari. Yakni mulai 9 sampai dengan 19 Juni 2022,” kata Kapuspen Kemendagri Benni Irwan, Kamis (9/6). (ris)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id