Ratusan Wartawan Ikuti Workshop Photo Story BPJS Kesehatan, Apa Tujuanya?

Ratusan Wartawan Ikuti Workshop Photo Story BPJS Kesehatan, Apa Tujuanya?

Sekretaris BPJS Kesehatan Arief Syaefuddin menyampaikan laporan kegiatan Media Workshop Photo Story. (FOTO K. ANAM SYAHMADANI/RADAR TEGAL)--

JAKARTA  (Disway Jateng) - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan menyelenggarakan Media Workshop Photo Story dengan tajuk ‘Membangun Citra di Balik Jepretan Kamera’, Jumat (27/5) siang. Media Workhsop diikuti ratusan jurnalis media cetak maupun elektronik dari seluruh Indonesia yang mengikuti secara daring.

 

Sekretaris BPJS Kesehatan Arief Syaefuddin dalam laporannya mengatakan, seiring perkembangan teknologi, narasi jurnalisme tidak hanya melalui media tulis, tetapi juga foto dan video. Dalam foto, ada jenis Photo Story atau Cerita Foto. Media Workshop Photo Story ini juga untuk mengawali kegiatan Lomba Foto Jurnalistik yang akan diadakan BPJS Kesehatan.

 

BPJS Kesehatan mengundang narasumber Beawiharta yang menyampaikan materi berjudul Photo Story Itu Mudah dan Edi Purnomo yang menyampaikan materi berjudul Bagaimana Mengembangkan Ide dalam Foto Cerita.

 

“Semoga kegiatan ini dapat membawa manfaat. Rekan-rekan media diharapkan bisa berpartisipasi dalam Lomba Foto Jurnalistik yang akan diadakan BPJS Kesehatan,” ujar Arief.

 

Direktur SDM dan Umum BPJS Kesehatan Andi Afdal Abdullah menyampaikan, Media Workshop Photo Story ini juga digelar sebagai upaya mensukseskan program BPJS Kesehatan. Menurut Andi, media sangat menunjang untuk mensosialisasikan program BPJS Kesehatan.

 

“Kami ingin menjalin hubungan yang positif kepada media dan masyarakat,” ujar Andi. (nam/wan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radar tegal