Gagal Salip Kendaraan, Remaja Putri asal Blado Batang Meninggal Dunia

Gagal Salip Kendaraan, Remaja Putri asal Blado Batang Meninggal Dunia

Lokasi kecelakaan maut di Binangun Bandar Kabupaten Batang -ist-

BATANG, diswayjateng.com - Peristiwa kecelakaan maut terjadi pada Minggu, 25 Januari 2026, sekitar pukul 11.15 WIB di ruas Jalan Raya Desa Binangun, Kecamatan Bandar, Kabupaten Batang. Remaja putri asal Blado, Batang, meninggal dunia usai gagal salip kendaraan. 

Insiden kecelakaan maut di Binangun Bandar Batang tersebut melibatkan satu unit sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi G-3453-AGC.  

Korban merupakan pengendara tunggal yang meninggal dunia di lokasi kejadian.  

Kecelakaan ini terjadi di jalan kabupaten dengan kondisi aspal baik, jalur lurus, dan kontur jalan menurun.  

BACA JUGA: AKBP Edi Rahmat Mulyana Resmikan MMC, Warisan untuk Polres Batang

BACA JUGA: Pecahkan Rekor, AKBP Veronica jadi Polwan Pertama yang Jabat Kapolres Batang

Kapolres Batang AKBP Veronica melalui Kasatlantas Polres Batang, AKP Eka Hendra, membenarkan peristiwa tersebut.  

Korban diketahui bernama Rahmalia Putri Damayanti, perempuan berusia 19 tahun, warga Dukuh Kembanglangit, Desa Kembanglangit, Kecamatan Blado, Kabupaten Batang.  

AKP Eka Hendra menyampaikan korban mengalami luka berat dan meninggal dunia di tempat kejadian perkara.  

“Korban mengalami luka cukup parah dan dinyatakan meninggal dunia di TKP,” ujar AKP Eka Hendra.  

BACA JUGA: Jalan Pantura Batang Berlubang, Dua Sepeda Motor Kecelakaan di Waktu Berdekatan

BACA JUGA: Jalan Pagerbarang–Balapulang Tegal Rusak, Lubang Besar dan Bergelombang Rawan Kecelakaan

Setelah kejadian, korban kemudian dievakuasi ke Puskesmas Bandar I.  Tidak terdapat korban luka berat maupun luka ringan lain dalam peristiwa ini.  

Berdasarkan hasil pemeriksaan petugas, korban merupakan pengendara sepeda motor Honda Beat G-3453-AGC.  

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait